F1 2022 Mobil Red Bull RB18 Besutan Max Verstappen Tampil Perdana 9 Februari

F1 2022 Mobil Red Bull RB18 Besutan Max Verstappen Tampil Perdana 9 Februarimobilinanews Inggris Tim Red Bull Racing memilih 9 Februari 2022 jadi waktu peluncuran perdana RB18 yang jadi andalan Max Verstappen dan Sergio Perez di musim balap F1 2022 Kepastian launching itu menyusul keberhasilan Red Bull mendapat homologasi FIA soal safety Sebelumnya beredar berita kalau RB18 dan W13 milik tim Mercedes gagal dalam tes tubrukan crash test sebagaimana aturan FIA Berita yang pertama kali dirilis motorsport com edisi Italia itu langsung dibantah Mercedes Pabrikan Jerman itu menjawab lewat media sosial bahwa W13 sudah dapat homologasi FIA pada 13 Januari 2022 Beda dengan Red Bull yang tidak membantah atau membenarkan laporan tersebut Tim Austria yang bermarkas di Inggris ini hanya bilang punya plan B di bawah arahan sang desainer kenamaan Adrian Newey Dan terbaru media f1 insider menyebut RB18 telah lolos dalam pengujian teknis FIA dan siap menyongsong musim kompetisi 2022 Kesiapan launching Red Bull tentu sama sekali tak berarti kesiapan mereka bertarung pertahankan gelar juara dunia lewat Max Verstappen yang akan pakai plat nomor 1 pada RB18 nya RB18 ditengarai kurang persiapan menyesuaikan diri dengan perubahan regulasi teknis F1 pada 2022 Aturan baru pada power mesin paket aerodinamika dan perubahan dimensi ban jadi bagian bagian penting yang konsekuensinya membawa banyak perubahan pada struktur mobil Petinggi Red Bull macam Helmut Marko dan Christian Horner membantah hal itu Meski akui energi tim tersedot ke musim 2021 untuk perebutan gelar lawan Mercedes keduanya bilang saat sama persiapan ke 2022 juga berjalan sesuai jadwal Namun Horner juga mengakui kalau Ferrari adalah tim yang paling siap dengan perubahan teknis 2022 Ia perkirakan tim Italia itu berpotensi jadi musuh utama Red Bull dan Mercedes dalam perebutan gelar 2022 Selain Ferrari ada juga McLaren Mereka sudah fokus ke 2022 ketika kami dan Mercedes sangat sibuk dengan kompetisi 2021 kata Horner Semua itu tentu baru akan terbukti saat gelegar mesin F1 terdengar pada tes pra musim pada pekan terakhir bulan ini Saat ini yang jadi penantian adalah livery RB18 setelah tak lagi bersama Honda Pabrikan Jepang itu mundur dari F1 di akhir musim 2021 namun tetap memasok mesin buat Red Bull lewat fasilitas Honda di Inggris yang seluruhnya kini milik Red Bull rnp READ MORE

Related Posts: